Biaya Kursus Bogasari Baking Center, Jadwal dan Usia 2024

Biaya Kursus Bogasari Baking Center – Tertarik belajar membuat roti, kue atau jenis makanan dari tepung lainnya? Maka tidak ada salahnya mengikuti pelatihan di Bogasari Baking Center. Pasalnya biaya kursus di tempat tersebut masih cukup terjangkau. Ditambah lagi, ada banyak resep yang bisa dipelajari dan sangat cocok diterapkan untuk usaha.

Bogasari Baking Center juga menyediakan dua metode pelatihan, yaitu metode pelatihan offline dan online. Namun, biaya kursus Bogasari Baking Center di setiap metode tersebut jelas berbeda. Biasanya, pelatihan online jauh lebih mahal dibandingkan offline.

Mahalnya pelatihan online tadi bisa terjadi lantaran peserta harus menyediakan alat sendiri karena panitia penyelenggara jelas tidak memberikannya. Lantas, bagaimana dengan biaya kursus Bogasari Baking Center? Apakah sudah mencakup fasilitas yang dibutuhkan?

Supaya dapat membantu dalam menemukan referensi biaya kursus Bogasari Baking Center, maka kami akan memberikan rinciannya. Untuk penjelasan secara lengkap mengenai biaya di setiap jenis kursus tersebut bisa langsung Anda lihat dibawah ini.

Manfaat Kursus Bogasari Baking Center

Manfaat Kursus Bogasari Baking Center

Bogasari Baking Center atau disingkat BBC adalah tempat kursus dan pengembangan produk makanan dengan basis tepung terigu sebagai langkah awal untuk usaha. Nantinya pihak pengelola akan memberikan informasi terkait pengetahuan dasar hingga fungsi dari bahan-bahan tersebut.

Selain itu, Bogasari Baking Center juga memberitahukan cara mengolah setiap produk secara benar, dengan cara praktek langsung atau online. Ditambah lagi, pengelola kursus tidak membebankan biaya konsultasi kepada para alumni apabila memiliki kendala saat praktek di rumah.

Selain memberikan kursus mengenai pengetahuan dasar bahan-bahan hingga pengolahan roti, Bogasari Baking Center juga memberikan pelatihan soft skill, diantaranya materi pemasaran, desain kemasan, costing, food fotografi dan beberapa hal lainnya.

Dari kursus tersebut, peserta akan mendapatkan modul atau resep, sertifikat dan apron untuk pelatihan secara offline. Sedangkan untuk kursus online akan mendapatkan e-resep, e-sertifikat dan konsultasi tanpa biaya ketika sesi pelatihan di Bogasari Baking Center berakhir.

Metode Kursus Bogasari Baking Center

Metode Kursus di BBC

Kursus Bogasari Baking Center menyediakan dua metode pelatihan, baik online maupun offline. Keduanya sama-sama menerapkan porsi pelatihan dengan komposisi 20% teori dan 80 % praktek secara langsung. Namun jika sudah menyangkut biaya, keduanya jelas memiliki nominal yang berbeda.

Supaya dapat memudahkan calon peserta dalam memilih, berikut merupakan daftar beberapa metode kursus Bogasari Baking Center.

1. BBC Online

Metode kursus Bogasari Baking Center Online adalah jenis pelatihan yang mempermudah para peserta supaya bisa berlatih secara fleksibel. Pasalnya Anda tidak perlu repot keluar rumah karena pelatihan bisa dilakukan melalui dapur pribadi.

Karena memiliki cakupan luas, maka kursus online bisa dijangkau oleh semua masyarakat meskipun berada di luar area pemasaran Bogasari Baking Center. Bahkan Anda yang masih berada di luar negeri juga bisa ikut mengakses pelatihannya.

Namun saat memilih metode kursus BBC online, maka setiap peserta harus mempersiapkan seluruh peralatan dan bahan-bahan yang akan digunakan sendiri. Selain itu, peserta kursus online juga tidak mendapatkan apron setelah kursus selesai dilakukan.

2. BBC Offline

Metode kursus Bogasari Baking Center offline merupakan metode pelatihan secara langsung di lokasi cabang BBC terdekat. Beberapa lokasi cabang Bogasari Baking Center diantaranya ada di Jakarta, Bogor, Kediri dan Surabaya untuk saat ini. Lokasi cabang BBC di kota lain untuk sementara sedang tutup.

Apabila memilih metode kursus offline Bogasari Baking Center, peserta hanya perlu membawa container sebagai wadah hasil pembelajaran. Sedangkan bahan-bahan dan peralatan yang dibutuhkan sudah dipersiapkan oleh tim atau panitia Bogasari Baking Center.

Jenis Kursus Bogasari Baking Center

Jenis Kursus Bogasari Baking Center

Kursus di Bogasari Baking Center memiliki beberapa jenis program, yaitu major program, customize, entrepreneurship, spesial dan online class. Tentunya setiap jenis program kursus tersebut memiliki fokus pelatihan dan biaya yang berbeda-beda.

Supaya bisa memahami penjelasan di setiap jenisnya, berikut merupakan daftar beberapa program kursus Bogasari Baking Center.

1. Major Program

Major program adalah program utama dari kursus Bogasari Baking Center, dimana peserta akan diajarkan cara mengolah berbagai macam makanan. Adapun materi yang diajarkan adalah cara membuat bread, pastry, cake, noodle sampai cookies.

Setiap peserta diperbolehkan untuk mempelajari semua materi kursus yang ada di Major Program atau hanya mengambil sebagian sesuai keinginan. Pasalnya setiap kursus tersebut memiliki biaya berbeda-beda.

Bahkan Semakin sulit tingkat pembuatannya maka akan semakin mahal juga biaya kursusnya. Jadi silahkan pilih materi yang dirasa menarik, sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan finansial ketika mendaftar di Bogasari Baking Center.

2. Customize Program

Customize program merupakan kelas khusus mempelajari makanan atau produk yang sedang trend pada saat itu. Apabila ingin mengikuti kelas kursus ini, maka peserta bisa menghubungi Call Center Lagansa untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar kelas tersebut.

3. Entrepreneurship Program

Entrepreneurship program bukan kursus pelatihan memasak atau membuat produk seperti kelas sebelumnya, melainkan kursus khusus untuk pengembangan soft skill peserta wirausaha baru atau start-up, beberapa hal yang dipelajari pada kelas ini diantaranya meliputi:

  • Kewirausahaan.
  • Keuangan.
  • Hygiene & Sanitasi.
  • Desain kemasan (packaging).
  • Food photography.
  • Perizinan PIRT & Halal.

4. Spesial Program

Spesial program merupakan pelatihan pilihan untuk setiap peserta dari perusahaan, komunitas atau instansi. Hal-hal yang dipelajari pada kelas ini bervariasi, mulai dari pembelajaran utama seperti membuat produk sampai dengan pembelajaran mengenai pengembangan soft skill.

Materi pembelajaran dari spesial kelas Bogasari Baking Center umumnya tergantung dari permintaan calon peserta, dan hal tersebut biasanya juga didasarkan dari kebutuhan perusahaan, instansi atau komunitas yang mengirimkan calon peserta ke Bogasari Baking Center.

5. Online Class Program

Online Class Program merupakan jenis kursus terakhir yang ditawarkan oleh Bogasari Baking Center. Jenis kursus ini lebih diutamakan bagi yang ingin belajar membuat kue, roti atau hidangan lain dari rumah.

Kelas online Bogasari Baking Center tidak menawarkan banyak pilihan resep untuk dipelajari seperti metode kursus offline, untuk kelas online sudah terbagi menjadi 3 pilihan paket, diantaranya adalah pilihan Paket A, Paket B dan Paket C. Dengan detail setiap paket adalah sebagai berikut:

PaketJumlah Resep
Paket A1 Resep
Paket B2 Resep
Paket C3 Resep

Selain pilihan paket diatas, kursus Bogasari Baking Center juga menawarkan paket usaha, dari paket tersebut berisikan pelatihan membuat cake/roti/mie atau sesuai dengan permintaan (1-2 resep), kemudian ada juga pelatihan soft skill (keuangan digital, desain kemasan, pemasaran, dll). Jelas penawaran yang diberikan jauh lebih lengkap dibandingkan kursus kue Olivia.

Batas Usia Kursus Bogasari Baking Center

Batas Usia Kursus Bogasari Baking Center

Kursus di Bogasari Baking Center tidak memiliki batas usia, karena Bogasari Baking Center juga tersedia untuk usia dini mulai dari TK sampai dengan SD kelas 3. Untuk tingkat usia tersebut, maka disarankan mengikuti pelatihan Boga Kids.

Sedangkan untuk usia diatas 10 tahun atau 13 tahun sudah dapat mengikuti pelatihan sesuai dengan jenis kursus yang disediakan oleh Bogasari Baking Center, baik mengikuti metode pelatihan offline secara langsung atau mengikuti metode pelatihan online dari rumah.

Jadwal Kursus Bogasari Baking Center

Jadwal Kursus BBC

Apabila tertarik ingin mengikuti kursus di Bogasari Baking Center, maka perlu mengetahui jadwal kursus Bogasari Baking Center. Untuk saat ini, jadwal kursus Bogasari Baking Center hanya tersedia untuk offline, sehingga perlu langsung mengunjungi salah satu cabang Bogasari.

Untuk kelas offline dimulai dari Selasa sampai dengan Jum’at, sedangkan untuk hari Sabtu sampai Senin tidak tersedia kelas pelatihan. Dengan waktu kursus akan diinformasikan lebih lanjut pada saat pendaftaran selesai dilakukan, atau bisa langsung mengunjungi website resmi Bogasari Baking Center.

Biaya Kursus Bogasari Baking Center

Biaya Kursus Bogasari Baking Center

Apabila merasa tertarik mengikuti kursus di Bogasari Baking Center, maka Anda perlu mengetahui berapa anggaran yang harus dipersiapkan sesuai ketentuan biaya. Besarnya biaya kursus pembuatan kue, roti, dan aneka menu bakery lainnya akan dibedakan berdasarkan jenis program yang ditawarkan.

Daripada penasaran, berikut merupakan rincian biaya kursus di Bogasari Baking Center.

1. Biaya BBC Online

Biaya kursus Bogasari Baking Center kelas online terbagi berdasarkan jenis paket yang akan diambil seperti penjelasan sebelumnya diatas, untuk rincian dari setiap biaya dari paket kursus Bogasari Baking Center metode online diantaranya adalah sebagai berikut:

PaketBiaya
Paket ARp 175.000,00
Paket BRp 250.000,00
Paket CRp 300.000,00

2. Biaya BBC Offline

Sedangkan untuk biaya kursus Bogasari Baking Center secara offline tergantung dari resep yang akan dipelajari. Semakin sulit resep yang dipelajari, maka akan semakin mahal biaya kursusnya. Berikut ini adalah beberapa rincian biaya kursus Bogasari Baking Center metode offline.

ResepBiaya
Pastry WorkshopRp 1.200.000,00
Variasi Pudding Cake LembutRp 360.000,00
Snack Meeting ala HotelRp 510.000,00
Paket Natal dan Tahun BaruRp 375.000,00
Roti Tempo Doeloe MudahRp 325.000,00
Cake Dekorasi untuk PemulaRp 1.300.000,00
Aneka Roti TawarRp 300.000,00
Bread WorkshopRp 1.250.000,00
Variasi CookiesRp 335.000,00
Aneka Chiffon GulungRp 300.000,00
Paket Cake SpecialRp 890.000,00
Chocolate PralineRp 350.000,00
Cookies IstimewaRp 625.000,00
Gorengan untuk UsahaRp 400.000,00
Aneka CookiesRp 800.000,00
Christmast Log Operator CakeRp 475.000,00

Cara Daftar Kursus Bogasari Baking Center

Cara Daftar Kursus Bogasari Baking Center

Apabila Anda merasa tertarik mengikuti kursus Bogasari Baking Center, maka disarankan download aplikasi Bogasari. Apabila datanya sudah terunduh, maka silahkan ikuti panduan berikut:

  • Pertama-tama silahkan buka aplikasi Bogasari yang telah di download sebelumnya.
  • Setelah itu silahkan melakukan Registrasi bagi yang belum memiliki akun.
  • Apabila sudah memiliki akun, silahkan Login menggunakan akun tersebut.
  • Langkah berikutnya silahkan pilih menu BBC/Event, kemudian dilanjutkan pilih Jadwal BBC.
  • Silahkan pilih salah satu dari beberapa Event, kemudian dilanjutkan dengan pilih Daftar.
  • Setelah itu, maka proses pendaftaran kursus Bogasari Baking Center telah berhasil dilakukan.

Jangan lupa untuk mencatat jadwal dan lokasi penyelenggaraan kursus, apabila memilih event offline. Sedangkan bagi yang memilih event online, maka pastikan untuk mengikuti seluruh instruksi yang diberikan. Terutama pada bagian persiapan bahan dan alat yang dibutuhkan.

Kesimpulan

Dari penjelasan diatas, kursus Bogasari Baking Center memiliki biaya berbeda-beda. Terutama untuk biaya kursus secara offline, karena biaya kursus offline Bogasari Baking Center ditentukan berdasarkan jenis resep. Sedangkan untuk biaya kursus online ditentukan berdasarkan jenis paket.

Dengan ini berakhir sudah penjelasan mengenai biaya kursus Bogasari Baking Center dari Biayales.com. Mudah-mudahan saja penjelasan mengenai biaya kursus diatas dapat dijadikan sebagai referensi. Terutama untuk Anda yang ingin kursus di Bogasari Baking Center.

Tinggalkan komentar